Aplikasi berbasis teks dari Meta, Threads, baru saja diluncurkan dan berhasil mendapatkan respons yang tinggi dengan lebih dari 10 juta pengguna dalam tujuh jam pertama. Threads mendapatkan dukungan dari Instagram, platform yang membangunnya, karena pengguna Instagram dapat masuk ke Threads menggunakan detail profil yang sudah ada.
Beberapa pengguna Twitter yang memiliki jumlah pengikut terbanyak juga telah bergabung dengan Threads. Ini tentu menimbulkan tanya, apakah penguna Twitter akan beralih ke Threads?
Dilansir dari Business Insider, berikut adalah penggun Twitter dengan followers atau pengikut terbanyak yang sudah mulai menggunakan Threads:
1. Ellen DeGeneres (75,4 juta pengikut di Twitter)
Ellen adalah salah satu pengguna Twitter dengan jumlah pengikut terbanyak yang memposting di Threads setelah aplikasi ini diluncurkan.
2. Bill Gates (62,9 juta pengikut di Twitter)
Bill Gates menyatakan kegembiraannya untuk bergabung dengan Threads dan membagikan gif lucu dirinya melompat dari kursi.
3. Shakira (53,8 juta pengikut di Twitter)
Shakira juga telah beralih ke Threads dan memposting pesan pertamanya: “Halo Threads”.
4. Jenifer Lopez (44,9 juta pengikut di Twitter)
Jenifer Lopez telah mengirimkan tiga postingan di aplikasi tersebut dalam waktu empat jam. “Hola Threads! Apa yang harus kita Thread dulu?!” tulisnya dalam postingan pertamanya.
5. Oprah Winfrey (42,2 juta pengikut di Twitter)
Oprah memulai penggunaannya di Threads dengan pesan promosi untuk film “The Color Purple” yang ia produksi.
6. Wiz Khalifa (36,3 juta pengikut di Twitter)
Wiz merupakan salah satu pengguna yang aktif di Threads, dengan memposting puluhan postingan dan video sejak bergabung.
7. Alexandria Ocasio-Cortez (13,3 juta pengikut di Twitter)
Alexandria juga telah bergabung dengan Threads untuk mendorong pengalaman media sosial yang lebih positif. “Baiklah, mari kita lakukan! Semoga platform ini memberikan pengalaman yang baik, komunitas yang kuat, humor yang luar biasa, dan lebih sedikit pelecehan”, tulisnya.
Selain mereka, tokoh terkenal lainnya seperti Kim Kardashian, Khloe Kardashian, Britney Spears, dan Jimmy Fallon juga telah bergabung dengan Threads.