Calon Presiden PDIP Ganjar Pranowo mengajak masyarakat khususnya para pendukung dan relawannya agar menghadapi dan menjalani Pemilu Serentak 2024 dengan gembira dan ceria. Ganjar mengimbau agar pesta demokrasi tidak dijadikan kesempatan untuk menghina satu sama lain.
Hal ini disampaikan Ganjar dalam sambutannya di acara Ganjar Pranowo Festival #7 di Lapangan PRPP, Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (27/5/2023). Acara yang diselenggarakan oleh Sahabat Ganjar ini diisi dengan konser musik yang menampilkan Bravesboy, Good Morning Everyone, Jogja Hip Hop Foundation, Souljah, Abah Lala, Stevan Pasaribu, dan NDX AKA.
“Saya mau pesan, kita itu sudah sering ikut pemilu mau pilkades, pemilihan bupati, pemilihan gubernur sampai pemilihan presiden, maka yang harus kita jaga dalam pesta demokrasi adalah senang, gembira, setuju ya,” ujar Ganjar.
“Karena sudah terbiasa memilih, kita buat gembira pemilunya. Cara buat gembira pemilu, satu mari kita bicara yang baik di media sosial. Jangan suka menghinakan orang, saya titip betul,” imbuh Ganjar menambahkan.
Ganjar mengaku keceriaan sudah tampak dalam acara Ganjar Pranowo Festival #7 dengan berbagai aktivitasnya, seperti konser musik dan pameran hasil UMKM. Ganjar menyampaikan terima kasih kepada Sahabat Ganjar yang telah menyelenggarakan acara yang luar biasa.
Ganjar juga berpesan agar UMKM harus terus dipelihara dan pengusaha-pengusaha baru diberikan ruang dan akses termasuk akses modal
“Kita buat mereka yang berusaha untuk kita dampingi, kita latih, kita kasih akses modal. Teman-teman kelompok kreatif, ada yang jualan makanan, souvenir, tapi ada juga yang kreatif. Filmmaker, penyanyi, gamers dan sebagainya itu kita dampingi. Kalau kita dampingi, maka generasi Indonesia akan hebat,” terang Ganjar.
Selain penampilan para artis yang menghibur ribuan warga Semarang, acara Ganjar Pranowo Festival #7 juga menghadirkan pameran UMKM dengan mengajak ratusan pelaku UMKM, guna meningkatkan daya usaha masyarakat di Kota Semarang. Selain itu, Sahabat Ganjar juga menyediakan doorprize menarik seperti 4 unit sepeda motor, alat-alat elektronik, dan masih banyak lainnya.
Ketua DPW Sahabat Ganjar Jawa Tengah, Tino Indra, pada kesempatan in, memberikan apresiasi kepada masyarakat Semarang yang secara konsisten mendukung Ganjar Pranowo menjadi Presiden 2024.
“Saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua warga Semarang yang berkumpul hari ini untuk menikmati hiburan konser musik dari Sahabat Ganjar ini dan terus mendukung bapak Haji Ganjar Pranowo menjadi Presiden Indonesia,” ungkap Tino.