Erni Wati, penjual nasi pecel ikut ketiban berkah di event Semesta Berpesta yang berlangsung di ICE BSD Tangerang

Daerah167 Dilihat

Erni Wati, penjual nasi pecel ikut ketiban berkah di event Semesta Berpesta yang berlangsung di ICE BSD Tangerang.

Wanita asal Bekasi itu mampu meraup omzet hampir menyentuh Rp 5.000.000 per hari dalam event Semesta Berpesta yang berlangsung sejak 3-4 Juni 2023.

“Alhamdulillah, pengunjung ramai dagangan ikut laris,” ujar Erni Wati di lokasi event Semesta Berpesta ICE BSD Tangerang, Minggu (4/6/2023).

‘Erni mengaku bersyukur dirinya dapat berkesempatan berjualan di event Semesta Berpesta dengan mengusung konsep one stop entertainment itu.

Kata dia, tiket masuk di momen itu pun tergolong cukup relatif murah. Sehingga pengunjung dari berbagai daerah pun berdatangan ke acara tersebut.

“Tiketnya juga enggak mahal. Harapan saya sih, acara-acara kaya gini sering digelar jadi bisa membantu perekonomian masyarakat kecil,” ungkapnya.

Kuliner buatan Erni Wati sangat kental akan khas makana tradisional. Pecel ini kombinasi ragam sayuran, seperti bayam, taoge, kemudian dilengkapi mie kuning, tahu goreng dan tempe mendoan.

Taburan bumbu kacang serta pelengkap lontong dan nasi, semakin menggugah selera untuk mengisi perut yang tengah keroncongan. Harga satu porsi di bandrol Rp 35.000. Sedangkan minuman dingin cuma Rp 15.000.

Novita, satu diantara pengunjung mengaku puas dengan gelaran Semesta Berpesta yang diselenggarakan RAM entertainment tersebut.

Selain menyuguhkan musisi-musisi populer Tanah Air, dan tak kalah menariknya di event itu banyak jajanan kuliner yang khas tradisional.

“Tadi belanja pecel dan harganya cukup murah. Kalu bisa sering sering ngadain acara kaya ini (Semesta Berpesta). Keren, mantap,” jelasnya.

Pengunjung yang datang di event Semesta Berpesta di ICE BSD Tangerang ini akan dibuat puas. Mereka dapat menikmati konser musik, sajian kuliner, dan booth permainan di antaranya Sport Virtual, Athele Wannabe, Darts, Power Shootball, Injak Bumi, Tarik Pelan-pelan, Kembung Ping-pong.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *