Jung Hae-in dan Jung So-min dijadwalkan akan segera mengunjungi Bali, Indonesia

Diva News54 Dilihat

Jung Hae-in dan Jung So-min dijadwalkan akan segera mengunjungi Bali, Indonesia. Berdasarkan laporan dari media Korea, kedua selebritas tersebut akan bertolak ke Bali pada 24 September 2024.

Pasangan dalam drama Korea Love Next Door ini akan datang ke Bali untuk melakukan pemotretan sebagai pasangan untuk sebuah majalah mode ternama.

Menurut informan dari industri hiburan Korea, pemotretan yang dilakukan menjelang akhir drama seperti ini, cukup jarang terjadi. Biasanya, pemotretan bersama dilakukan untuk mempromosikan drama sebelum penayangannya.

“Pada umumnya, pemotretan untuk mempromosikan drama dilakukan sebelum drama mulai tayang, tetapi sangat jarang pemotretan pasangan dilakukan di luar negeri saat drama hampir selesai,” ungkap seorang sumber, dikutip dari KBIzoom, Rabu (11/9/2024).

Keberangkatan Jung Hae-in dan Jung So-min ke Bali pun menimbulkan rasa penasaran dari kalangan penggemar.

“Dramanya mau selesai, malah pemotretan di luar negeri, Curiga ini pasti liburan,” kata akun @sp*****.

“Alasannya pemotretan, ya? Soalnya dramanya mau selesai. Ngaku aja deh, pasti mau liburan bareng?” ujar @lu***.

Sebagai informasi, Love Next Door merupakan proyek pertama yang mempertemukan Jung Hae-in dan Jung So-min. Drama bergenre komedi romantis tersebut mengisahkan tentang dua teman masa kecil, Choi Seung-yo (Jung Hae-in) dan Bae Seok-ryu (Jung So-min), yang kembali bertemu setelah dewasa.