Qualcomm memperkenalkan cip canggih baru untuk industri otomotif pada ajang Snapdragon Summit 2024. Kedua cip itu, yakni Cockpit Elite dan Snapdragon Ride Elite yang dirancang dengan portofolio Snapdragon Digital Chassis milik perusahaan dan menggunakan CPU Oryon terbaru dari Qualcomm.
Mengutip Arena EV, Rabu (23/10/2024), sesuai dengan nama yang digunakan, Cockpit Elite bertanggung jawab atas sistem infotainment di dalam kabin. Kemudian, Ride Elite menangani dunia luar dan sistem self-driving yang canggih.
Namun, hal yang paling menarik, yakni produsen mobil akan memiliki pilihan untuk menggabungkan kedua cip itu menjadi satu system on chip (SoC) karena memiliki arsitektur yang fleksibel.
SoC ini dilengkapi neural network processing unit (NPU) tangguh dengan peningkatan kinerja 12x lipat dibandingkan platform kokpit Qualcomm sebelumnya. Hal ini terbukti bermanfaat untuk pengalaman di dalam kabin serta proses pengambilan keputusan pada sistem bantuan pengemudian canggih.
Sementara, graphics processing unit (GPU) Adreno baru yang terpasang menangani pengalaman multimedia di dalam kabin. GPU ini mendukung aplikasi yang peka terhadap konteks dan kemampuan multimedia serta permainan tingkat lanjut dengan kinerja tiga kali lipat dari generasi sebelumnya.
Kerangka kerja perangkat lunak terpadu yang baru akan memudahkan produsen untuk meningkatkan skala, menerapkan, dan meningkatkan fitur melalui workbench berbasis cloud. Hal ini berarti bahwa perusahaan dapat meluncurkan fitur baru dengan lebih cepat.
Selain itu, platform Elite Ride baru dari Qualcomm juga menarik perhatian. ISP yang tangguh dapat menangani dan memproses informasi dari 40 sensor multimoda, 20 di antaranya dapat berupa kamera beresolusi tinggi tidak hanya untuk dunia luar tetapi juga untuk pemantauan 360 derajat di dalam kabin.