Elon Musk, miliarder asal Amerika Serikat (AS) mencetak sejarah sebagai orang pertama di dunia yang memiliki kekayaan bersih lebih dari US$ 400 miliar (sekitar Rp 6.373 triliun).
Berdasarkan data terbaru yang dirilis oleh Bloomberg pada 12 Desember 2024, kekayaan Elon Musk kini mencapai US$ 447 miliar (sekitar Rp 7.130 triliun), jauh melampaui Jeff Bezos, yang berada di posisi kedua dengan kekayaan US$ 249 miliar (sekitar Rp 3.972 triliun).
Lonjakan kekayaan Elon Musk terjadi pada 10 Desember 2024, menyusul peningkatan valuasi perusahaan SpaceX yang ia dirikan menjadi US$ 350 miliar. Nilai kekayaan bersihnya bertambah hampir US$ 50 miliar dalam waktu singkat.
Hal ini mengukuhkan posisi Elon Musk sebagai orang terkaya di dunia dengan selisih yang signifikan.
Kenaikan kekayaan Elon Musk ini juga didorong oleh performa saham Tesla, yang pada 11 Desember mencetak rekor harga US$ 424 (sekitar Rp 6,7 juta) per lembar, naik sebesar 67% sejak Pilpres AS pada 5 November 2024. Selain itu, startup kecerdasan buatan milik Musk, xAI, berhasil menggandakan valuasinya menjadi US$ 50 miliar setelah putaran pendanaan baru.
Elon Musk juga mendapat perhatian karena dukungannya terhadap Presiden terpilih Donald Trump. Sejak menyatakan dukungannya pada Juli, Elon Musk dilaporkan telah menginvestasikan ratusan juta dolar untuk mendukung kampanye kandidat dari Partai Republik dalam Pilpres AS.
Sebagai bagian dari rencana reformasi pemerintah federal, Donald Trump menunjuk Elon Musk bersama pengusaha Vivek Ramaswamy untuk memimpin Departemen Kinerja Pemerintah (DOGE). Departemen ini bertujuan merampingkan struktur pemerintah yang dianggap terlalu rumit. Musk diharapkan dapat menyusun rencana reformasi sebelum Juli 2026.
Elon Musk kini menjadi simbol era baru para miliarder teknologi, yang mampu menciptakan nilai luar biasa melalui inovasi di bidang teknologi terbarukan, kecerdasan buatan, dan eksplorasi luar angkasa. Selain SpaceX, Tesla, dan xAI, pengaruh Elon Musk semakin meluas ke berbagai sektor strategis yang terus berkembang.