Setelah merebut gelar juara Livoli Divisi Utama 2023, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia mengincar gelar juara Proliga 2024

Setelah merebut gelar juara Livoli Divisi Utama 2023, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia mengincar gelar juara Proliga 2024

Olahraga212 Dilihat

Setelah merebut gelar juara Livoli Divisi Utama 2023, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia mengincar gelar juara Proliga 2024.

Petrokimia sudah diperkuat dua pemain asing pada Proliga 2024 ini. Dua pemain asing itu, yakni Bogdana Anisova asal Ukraina yang berposisi outside hitter dan Polina Rahimova asal Azerbaijan berposisi di opposite hitter. Bogdana pada musim 2023 lalu juga menjadi andalan Petrokimia.

Dua pemain asing tersebut diperkenalkan bersamaan dengan pelatih serta seluruh pemain pada Rabu (17/4/2024). Pada kompetisi Proliga 2024, Petrokimia Gresik lebih banyak dihuni pemain-pemain muda binaan sendiri.

Proliga 2024 ini, Petrokimia Gresik menurunkan pemain-pemain muda. Paling muda berusia 13 tahun. Senior ada Mediola dan dua pemain asing,” kata pelatih Petrokimia Pedro Lilipaly.

Pelatih yang sukses mengantarkan Petrokimia Gresik sebagai juara Livoli Divisi Utama 2023 ini mengatakan, meski muda, mereka punya potensi bagus.

“Mereka pemain hasil didikan kami, pembibitan di klub voli Petrokimia. Mereka juga yang mengantar juara di Nusantara Cup 2024 lalu. Jadi kami optimistis sekali bisa menembus final four Proliga 2024 ini,” terang Pedro.